10 tips cara merawat hardisk


 
10 tips cara merawat hardisk

Shalom Teman-teman para pengunjung blog saya, disini saya akan berbagi tips bagaimana merawat hardisk pada komputer dan laptop, seperti kita ketahui penggunaan komputer dan laptop yang sangat lama tanpa disertai perawatan Hardisk yang baik dan benar, maka Hardisk akan menurunkan kinerja sebuah komputer atau laptop. Dalam pengibaratan Hardisk itu sebuah rak buku yang terdapat diperpustakaan, semakin sering buku yang kita baca tanpa dikembalikan ditempat yang sebelumnya kita pinjam, maka dapat kita bayangkan rak buku tersebut berantakan dan terdapat ruang yang kosong. Dan saya akan memberikan tips yang mudah merawat hardisk. berikut 10 cara merawat hardisk :
10 tips cara merawat hardisk dengan singkat dan tidak sulit :
1. Usahakan untuk selalu melakukan backup data yang penting, agar pada saat hardisk eror kita mempunyai back-up an data tersebut.
2. Installlah sebuah antivirus untuk berjaga-jaga apabila virus yang menyerang dan merusak data anda yang terdapat dihardisk.
3.Gunakan scandisk untuk mengecek apakah ada batsector didalam harddisk.
4.Seperti yang saya bilang sebelumnya harddisk seperti rak buku diperpustakaan, maka kita wajib melakukan Defragment 2 minggu sekali agar data data didalam harddisk selalu tersusun rapi dan baik.
5.Mari kita gunakan Software tambahan untuk membersihkan junk file,duplikat file,dan recycle bin, contoh sotware : System Cleaner.
6.Tips ini saya sarankan untuk para pengguna komputer ( CPU ).Jangan terlalu sering mencabut dan memasang kembali harddisk kedalam CPU karena Harddisk sangat sensitiv.jika terkena goncangan,maka data data didalam harddisk terancam hilang atau yang disebut CRASH.
7. uninstall program program yang tidak berguna agar tidak memberatkan harddisk.
8.Jangan menyimpan banyak data sampai harddisk overfloat (ruang penyimpanan penuh) yang hanya menyisakan beberapa kylobyte. Sebagai contoh, jika kita memakai OS WINDOWS pasti kita sering menjumpai perintah warning yang memberitahukan Harddisk kita terlampau penuh. Atau kita pernah menjumpai layar biru pada komputer (Blue Screen).
9.Pergunakanlah UPS atau Stavolt listrik, seperti kita ketahui apabila kita menggunakan Stavolt terjadi tiba-tiba mati listrik, CPU komputer tidak langsung mati. Tapi kita bisa men- shutdown Komputer, Karna komputer yang mati secara tiba-tiba akan mempercepat umur harddisk cepat rusak dan lambat.
10.tips yang terakhir, Letakkan lah CPU dekat ruangan yang penuh udara cukup, agar saat harddisk bekerja pada CPU, harddisk tidak cepat panas.
            Demikian Tips-tips dari saya, semoga bermanfaat dan berguna untuk para teman-tean pengunjung Blog saya. Terimakasih. TUHAN YESUS MEMBERKATI J

0 komentar:

Posting Komentar